Opening Meeting Penilaian AMPUH Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur oleh Badan Peradilan Umum Tahun 2024


Selasa (23/07) Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum melaksanakan Penilaian SertifikAsi Mutu Pengadilan Unggul dan Tanggu(AMPUH) pada Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur. Penilaian AMPUH pada Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur dilaksanakan oleh Bapak Budi Setioko,S.H.,M.H Kepala Sub Direktorat Statistik dan Dokumentasi, Ibu Ratna Sari,S.H.,M.H Kepala Sub Bagian Umum dan Ibu Safitri,A.Md Pengolah Data dan Informasi , sesuai dengan Surat Tugas Direktur Pembinaan Administrasi Peradilan Umum Mahkamah Agung RI Nomor 85/DJU.3/ST.HM3.1.2/VII/2024.


Pada Opening Meeting Penilaian AMPUH, Ketua Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur menyampaikan bahwa Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur telah melakukan persiapan dalam persiapan AMPUH,serta sudah dibuat Tim Khusus dalam persiapan AMPUH di Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur 

Kepala Sub Direktorat Statistik dan Dokumentasi menyampaikan bahwa Program AMPUH ini lebih sederhana jika dibandingkan dengan Akreditasi Penjaminan Mutu sebelumnya.



Kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan nota kesepahaman antara Lead Assesor yaitu Bapak Budi Setioko,S.H.,M.H dengan Ketua Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur



Opening Meeting turut dihadiri oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur, Para Hakim Tinggi, Pejabat Struktural dan Fungsional, Para Pegawai serta PPNPN Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur.